by

50 ASN Pemkot Depok Ikut Uji Kompetensi

Sebanyak 50 ASN Pemkot Depok mengikuti uji kompetensi.
Sebanyak 50 ASN Pemkot Depok mengikuti uji kompetensi.

Depokrayanews.com- Sebanyak 50 orang Aparatur Sipil Negara (ASN) di lingkungan Pemerintah Kota Depok mengikuti Uji Kompetensi Pegawai yang dilaksanakan oleh Badan Kepegawaian Daerah (BKD) Kota Depok di kawasan Cimahpar Bogor, Rabu (19/10/2016).

Widyati Riyandani Plt Kepala BKD Kota Depok mengatakan uji kompetensi pegawai yang dilaksanakan selama 3 hari itu bekerja sama dengan Pusat Penelitian Pranata Universitas Indonesia dan Rumah Sakit Umum Daerah (RSUD) Depok.

Sebanyak 50 orang yang ikut uji kompetensi itu, 37 orang dari eselon IV dan 13 orang dari fungsional umum. 

” Saya berharap seluruh peserta dapat mengikuti kegiatan ini dengan jujur, dan sungguh-sungguh,” kata dia.

Sementara itu, Wali Kota Depok Mohammad Idris yang membuka acara uji Kompetensi ini menyampaikan apresiasi kepada pihak penyelenggara dan peserta. Selanjutnya orang nomor satu di Depok ini mengharapkan agar kegiatan ini dapat terus dilanjutkan hingga semua Aparatur Sipil Negara dapat juga mengikuti kegiatan semacam ini.

“Saya berharap kegiatan dilakukan secara rutin termasuk tahun depan. Saya ucapkan selamat mengikuti uji kompetensi ini semoga dapat bermanfaat bagi diri sendiri dan tempat bekerja,” kata Idris. (ril)

Comment

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *