by

Ada Spanduk Provokatif di Cinangka, Muhammadiyah Lapor Polisi

Inilah spanduk provokatif yang dilaporkan PD Muhammadiyah ke Polres Metro Depok.

Depokrayanews.com- Pengurus Daerah (PD) Muhammadiyah Kota Depok membuat laporan ke Polres Metro Depok terkait ditemukannya
spanduk bertuliskan provokatif yang mengatasnamakan warga Muhammadiyah, di Kampung Pondok Bulak,Kelurahan Cinangka, Kecamatan Sawangan.

“Kami sudah melaporkan adanya spanduk itu ke Polrestro Depok sekitar pukul 13.00,” kata Ketua Bidang Hukum dan HAM PD Muhammadiyah Kota Depok Ahmad Dahlan, Minggu 6 September 2020.

Ahmad Dahlan, secara tegas mengatakan kalau spanduk yang ditemukan di daerah Cinangka bukan punya Muhammadiyah.

PD Muhammadiyah, katanya, memiliki ciri khusus apabila memasang spanduk dan tidak mengatasnamakan warga Muhammadiyah.

“Pada spanduk provokatif yang terpasang tidak terdapat tulisan menunjukan suatu identitas layaknya yang biasa di pasang PD Muhammadiyah Kota Depok,” kata dia.

Apabila akan memasang spanduk, Muhammadiyah, akan menuliskan mulai dari Pimpinan Ranting, Pimpinan Cabang, maupun Pimpinan Daerah.

“Corak dan logo pada spanduk itu sangat jelas berbeda dengan logo Muhammadiyah,” kata dia.

Spanduk provokatif itu kini sudah dicoppt agar tidak meresahkan masyarakat

Dia meminta masyarakat Kota Depok tidak terpancing dengan spanduk provokatif itu, apalagi menjelang Pilkada Kota Depok.

Pada spanduk berbahan dasar warna putih itu ada logo mirip logo Muhammadiyah tapi tidak rapi.Di sampingnya tertulis: Kami Warga Muhammadiyah Tidak Rela Kota Depok dipimpin PKI Perjuangan. (ris)

Comment

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *