DEPOKRAYANEWS.COM– Putra bungsu Presiden Joko Widodo (Jokowi), Kaesang Pangarep, mulai merapat ke Depok dengan membuka gerai ‘Sang Pisang’ di Jalan Abdul Wahab Sawangan, Kota Depok.
Kaesang menegaskan kehadirannya ke Depok bukan untuk kampanye. “Perlu saya ingatkan sekali lagi ini bukan kampanye,” ujar Kaesang dalam sambutannya, Selasa 25 Juli 2023.
Menurut Kaesang, dia datang ke Depok untuk membuka kembali gerai ‘Sang Pisang’ di Sawangan yang sebelumnya sudah tutup di Margonda.
“Saya ke sini untuk membuka Sang Pisang yang kedua karena yang di Margonda sudah tutup. Makanya saya buka lagi di Sawangan,” kata dia.
Kaesang datang bersama istrinya, Erina Gudono. Kaesang mengenakan baju berwarna putih dan krem. Sedangkan Erina mengenakan baju berwarna hitam.
Tampak ratusan relawan di lokasi langsung menyambut Kaesang yang datang sekitar pukul 15.50. Tampak juga stand-up comedianBabe Cabita dan artis Vicky Prasetyo.
Kehadiran Kaesang menarik perhatian masyarakat Kota Depok, karena namanya sejak dua bulan terakhir ramai dibicarakan. Kaesang digadang-gadang menjadi calon Wali Kota Depok.
Sejumlah baliho Kaesang sudah dipasang di beberapa titik di Jalan Raya Margonda oleh PSI. Begitu juga spanduk Kaesang yang menyebar hampir semua wilayah. Tapi kemudian spanduk itu dicopot oleh Satpol PP Kota Depok. (ril)
Comment