by

Cegah Anak Merokok, Mensos Usulkan Harga Rokok Minal Rp 100 Ribu per Bungkus

Juliari Batubara

Depokrayanews.com– Menteri Sosial Juliari Batubara mengusulkan harga rokok menjadi Rp 100.000 per bungkus. Hal ini dimaksudkan untuk mencegah anak-anak membeli rokok.

“Kalau bisa rokok harganya mahal. Satu bungkus minimal 100 ribu. Dengan adanya kenaikan harga rokok, pemerintah juga dapat tambahan pemasukan dari cukai lumayan,” kataJuliari dalam Webinar Hari Anak Nasional 2020, Senin 20 Juli 2020.

Juliari mengatakan perokok anak masih menjadi masalah di Indonesia. Jadi politisi PDI Perjuangan menyarankan seharusnya proses pembelian rokok dipersulit.

“Anak-anak ini simpel, mereka ingin terlihat tua, terlihat cool, keren, jadinya merokok. Selain itu, meskipun saya bagian pemerintah, akses terhadap rokok ini harus dibatasi. Bahkan di Indonesia menjual rokok secara ketengan (satuan) masih bisa,” kata Juliari.

Dengan adanya usulan tersebut, Mensos Juliari menyadari dampaknya terhadap pemerintah akan mendapat protes dari para petani tembakau. (mad)

Comment

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *