by

Forum Buruh Depok Demo di Balaikota dan DPRD Hari Ini, Ajukan 3 Tuntutan

DEPOKRAYANEWS.COM- Forum Buruh Depok akan menggelar unjuk rasa di Balai Kota dan Gedung DPRD Depok pada Kamis 15 September 2022, hari ini.

Aksi itu diperkirakan akan diikuti oleh 700 orang yang merupakan perwakilan sembilan federasi yang tergabung dalam Forum Buruh Depok.

“Aksi dimulai pukul 08.00 WIB, dengan jumlah peserta 700 orang perwakilan anggota dari 9 Federasi,” kata Koodinator aksi, Wido Pratikno kepada wartawanm Rabu 14 September 2022.

Sembilan federasi yang tergabung dalam Forum Buruh Depok meliputi Federasi Serikat Pekerja Metal Indonesia (FSPMI), Federasi Serikat Pekerja Kimia, Energi, Pertambangan, Minyak, Gas, Bumi dan Umum (FSP KEP KSPI). Federasi Serikat Pekerja Farmasi Dan Kesehatan (FSP FARKES), Asosiasi Serikat Pekerja Indonesia (ASPEK Indonesia), dan Serikat Pekerja Nasional (SPN).

Kemudian , Federasi Serikat Pekerja Rokok, Tembakau, Makanan Dan Minuman (FSP RTMM), Federasi Serikat Pekerja Logam Elektronik dan Mesin (FSP LEM), Federasi Serikat Pekerja Kimia, Energi, Pertambangan (FSP KEP SPSI) Federasi Serikat Buruh Makanan, Minuman, Pariwisata, Restoran, Hotel dan Tembakau (FSB KAMIPARHO).

Dalam aksi itu, kelompok buruh itu akan membawa mobil komando, pengeras suara, spanduk, seragam federasi, bendera federasi, bendera Merah Putih, serta pamflet.

“Titik kumpul eks bioskop Galaxy dengan tujuan aksi Kantor Wali Kota dan DPRD Kota Depok,” kata Wido.

Menurut Wido, buruh akan menyampaikan tiga tuntutan, yaitu tolak kenaikan harga BBM, tolak UU Cipta Kerja, dan naikkan upah Kota Depok 2023 sebesar 15 persen. (ril)

1

Comment

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *