by

Inilah Kronologi Penangkapan 3 Orang Terduga Teroris di Bekasi

Densus 88
Tim Densus 88 menemukan bom dan menangkap 3 orang terduga teroris di Bekasi. (Ist)

Depokrayanews.com- Tim Densus 88 Anti Teror telah meringkus tiga orang terduga teroris di dua lokasi berbeda di kawasan Bekasi, Sabtu (10/12/2016). Dua orang ditangkap di fly over Kalimalang dan satu lagi di sebuah rumah kos di Jalan Bintara.

Informasi yang diperoleh menyebutkan, penangkapan terhadap 3 yang terduga teroris itu dilakukan Tim Densus 88 dari Solo. Tim ini mengikuti kendaraan Ayla yang ditumpangi terduga NS.

Sampai Jakarta, kendaraan itu menuju Pondok Kopi untuk menjemput DYN, seorang perempuan yang membawa kardus.

Kendaraan itu kemudian melanjutkan perjalanan menuju Kantor Pos Bintara untuk mengirim kardus yang dibawa DYN.

Ketiga terduga itu melanjutkan perjalanannya menuju rumah kos di Jalan Bintara. Di tempat ini, DYN turun membawa ransel hitam menuju kamar nomer 104.

Sedang NS dan AS meninggalkan rumah kos itu. Polisi terus membuntuti mobil yang ditumpangi keduanya.

Polisi meringkus kedua orang itu di kolong fly over Kalimalang pada pukul 15. 40. Selanjutnya, pada pukul 15.50, DYN ditangkap di rumah kos.

Polisi yang menggeledah kamar nomor 104 menemukan bom yang disimpan dalam ransel hitam. Ketiga orang itu kemudian diamankan polisi.

Polisi menyita kardus yang hendak dikirim ke orangtua DYN pakai pos itu, Ternyata, setelah dibuka, kardus itu berisi barang-barang berupa pakaian dan surat wasiat.

Surat itu dibuat DYN untuk orangtuanya berisi kesiapan DYN untuk melakukan amaliyah. (red/pkn)

Comment

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *