by

Jumlah Penduduk Miskin di Depok Paling Rendah se Jawa Barat

Wakil Walikota Depok Pradi Supriatna
Wakil Walikota Depok Pradi Supriatna

Depokrayanews.com- Jumlah penduduk miskin di Kota Depok hanya 2,18 persen. Angka ini paling rendah dibanding kabupaten/ kota lain di Provinsi Jawa Barat.

Wakil Walikota Depok Pradi Supriatna berharap angka kemiskisnan itu bisa ditekan lagi.

“Di Provinsi Jawa Barat, jumlah penduduk miskin di Kota Depok sudah paling rendah. Kalau bisa kita turunkan lagi,” kata Pradi pada rapat Tim Koordinasi Pengendalian Kemiskinan Daerah (TKPKD) Kota Depok di Depok. Selasa (27/9/2016).

Pradi menyebut, total angka kemiskinan di Provisni Jawa Barat sebesar 9,18%. Sedangkan secara nasional mencapai 10,96%.

“Ini membuktikan bahwa jumlah masyarakat miskin di Kota Depok sudah makin sedikit,” kata Pradi.

Pradi berharap solusi penanggulangan kemiskinan terus dilakukan agar kesejahteraan masyarakat di Kota Depok semakin meningkat.

Pemkot Depok terus melakukan berbagai upaya untuk menanggulangi kemiskinan melalui beberapa program,” tutur

Sekretaris Badan Perencanaan Pembangunan Daerah (Bappeda) Kota Depok, Syafrizal mengatakan ada beberapa program yang dilakukan untuk mengurangi angka kemiskinan di Kota Depok.

Antara lain, peningkatan pendidikan formal dan nonformal, pemberian bantuan beasiswa bagi siswa miskin dan guru perbatasan, analisis target MDGs bidang kesehatan, peningkatan kualitas PHBS, peningkatan kesehatan lingkungan, serta peningkatan gizi masyarakat.

Selain itu, Pemkot Depok juga melakukan perbaikan Rumah Tidak Layak Huni (RTLH), menjalankan program Peningkatan Peran Wanita Menuju Keluarga Sehat dan Sejahtera (P2WKSS), serta Usaha Peningkatan Pendapatan Keluarga Sejahtera (UP2KS).

Berbagai program yang dilakukan tersebut merupakan kerjasama yang dilakukan masing-masing OPD dengan unsur terkait di kelurahan maupun kecamatan sehingga hasil yang diperoleh dapat lebih maksimal.

“Dalam menyejahterakan masyarakat, dibutuhkan sinergitas dari seluruh elemen dengan harapan, warga Depok dapat tenteram dan damai,” kata dia. (ril)

Comment

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *