by

Kisah Cinta Idayati Adik Kandung Presiden Jokowi dengan Ketua MK Anwar Usman, Dikenalin Teman Ternyata Merasa Klik

DEPOKRAYANEWS.COM- Ketua Mahkamah Konstitusi (MK) Anwar Usman akan mempersunting Idayati, adik kandung Presiden Jokowi pada 26 Mei 2022 mendatang, setelah prosesi lamaran dilaksanakan pada Sabtu 12 Maret 2022 lalu di Solo.

Kabar itu awalnya mengagetkan banyak pihak, karena tidak banyak yang mengetahui kisah cinta Anwar Usman dengan Idayati. Tiba-tiba kabar itu terkuak 2 hari setelah Anwar Usman melamar Idayati. ”Berita ini benaran,” kata seorang warganet begitu membaca berita depokrayanews.com tentang rencana pernikahan Anwar Usman dan Idayati.

Kisah cinta Anwar Usman dengan Idayati ternyata tumbuh ketika dikenalkan seorang teman pada Oktober 2021 tahun lalu. Sejak itu, Ida merasa ada kecocokan dengan Anwar Usman. “Bulan Oktober dikenalin temen, ada klik,” kata Idayati menjawab pertanyaan wartawan, Selasa 22 Maret 2022.

Ketika ditanya, Ida mengaku merasa senang bakal segera menikah lagi, setelah ditinggal meninggal oleh suaminya. “Iya, senang mas,” katanya.

Idayati membenarkan kalau dirinya sudah dilamar Anwar Usman. “Iya, sudah, suwun (terimakasih) ya, salam sehat selalu,” kata Ida. Presiden Jokowi ternyata sempat menghadiri acara lamaran itu.

Prosesi pernikahan, kata dia, akan digelar pada 26 Mei 2022 mendatang di Kota Solo. Kemudian dilanjutkan di Bima, Nusa Tenggara Barat (NTB), kampung halaman Anwar Usman. “Yang tanggal 26 (Mei) sudah fix, tapi yang Bima kayaknya belum,” katanya.

Nama Idayati selama ini tidak begitu dikenal publik, meskipun dia adalah adik kandung kedua Jokowi. Ida anak ketiga pasangan Widjiatno Notomihardjo dan Sudjiatmi.

Selain Idayati, Jokowi juga memiliki dua adik perempuan lain yakni Iit Sriyantini dan Titik Relawati. Jokowi juga memiliki seorang adik laki-laki, namun dia meninggal dunia saat persalinan.

Saat resepsi pernikahan pada 26 Mei 2022 mendatang usia Idayati genap 56 tahun. Idayati sebelumnya memiliki suami bernama Hari Mulyono. Namun, Hari Mulyono meninggal dunia setelah menjalani perawatan di rumah sakit, Senin, 24 September 2018. Dari pernikahan itu, mereka dikaruniai dua orang anak

Hari Mulyono diketahui ikut mengelola PT Rakabu Sejahtera pabrik kayu lapis milik keluarga Jokowi. Hari juga pernah memimpin sebuah asosiasi perusahaan penghasil papan barecore, Indonesian Barecore Association (IBCA).

Sementara itu, Anwar Usman pernah menikah dengan seorang perempuan bernama Hj Suhada yang merupakan seorang bidan.
Ia kemudian terjun ke bidang hukum sehingga menjadi Hakim Konstitusi seperti sekarang.

Pria kelahiran 31 Desember 1956 ini dibesarkan di Desa Rasabou, Kecamatan Bolo, Bima, Nusa Tenggara Barat.(mad/ril)

1

Comment

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *