by

Koperasi dan UKM Harus Segera Masuk ke Era Digital

Ketua Komunitas Batik Depok (Kombad) Ambar ketika menjelaskan batik kepada Walikota Depok Mohammad Idris.
Ketua Komunitas Batik Depok (Kombad) Ambar ketika menjelaskan batik kepada Walikota Depok Mohammad Idris.

Depokrayanews.com- Sekretaris Kementerian Koperasi dan Usaha Kecil Menengah (UKM), Agus Muharam mengatakan koperasi dan UKM harus segera masuk ke era digital.

“Koperasi dan UKM tanpa teknologi informasi (TI), tidak akan bisa berdaya saing,” kata Agus Muharam di Bandung, Kamis (10/8/2017).

Menurut Agus, koperasi dan UKM harus berorientasi pasar global. Melalui digitalisasi, target tersebut bisa terealisasi.Kementerian Koperasi pun, kata Agus, saat ini serius mendorong UK.

Lembaga Riset Sharing Vision memprediksi, pada 2025 potensi pasar e-commerce di Indonesia akan mencapai 46 miliar dolar Amerika Serikat (AS).

Sementara itu, Bloomberg memperkirakan, pada 2020 lebih dari separuh penduduk Indonesia akan terlibat dalam kegiatan e-commerce.

Wakil Gubernur Jawa Barat Deddy Mizwar mengatakan, saat ini, banyak produk Jabar yang sampai ke sejumlah negara ASEAN berawal dari pemasaran online.

“Buyer dari luar negeri mengetahui produk tersebut dari media sosial dan kembali memasarkan dari negara mereka,” katanya.

Oleh karena itu, kata dia, pemerintah Jabar sangat konsen mendorong digitalisasi UMKM. Selain untuk mendongkrak pemasaran produk Jabar, melalui digitalisasi, UMKM juga bisa mendongkrak daya saing mereka.

Untuk pasar Indonesia saja, kata dia, pada 2016 sudah ada 24,74 juta dari sekitar 102,8 juta pengguna internet yang berbelanja online di aekumlah e-commerce. Setiap pengguna e-commerce di Indonesia, rata-rata membelanjakan Rp 3 juta per tahun.

Tahun ini, jumlah pengguna internet di Indonesia diprediksi bertambah menjadi 112 juta dan akan menyalib Jepang yang saat ini menjadi negara dengan pengguna internet terbesar kelima di dunia. “Indonesia saat ini berada di urutan keenam,” kata Deddy.
(rol/mad)

Comment

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *