Depokrayanews.com- Koordinator Pemberlakuan Pembatasan Kegiatan Masyarakat (PPKM) Jawa-Bali Luhut Binsar Pandjaitan menyebut terjadi peningkatan kasus Covid-19 di 43 kabupaten/kota di Jawa-Bali dalam sepekan terakhir, termasuk di DKI Jakarta.
“Saya sampaikan tren kasus di Jawa-Bali utamanya terjadi di 43 dari 128 kabupaten/kota atau 33,6 persen dalam 7 hari terakhir. Di Jakarta, utara, timur, barat, selatan, hampir semua trennya naik,” kata Luhut dalam konferensi pers PPKM, Senin 8 November 2021.
Hanya saja, Luhut tidak merinci berapa persen kenaikan di DKI Jakarta. Dia juga tak menyebutkan 43 daerah yang menunjukkan adanya kenaikan tren kasus terkait Covid-19.
Menurut Luhut, pihaknya akan segera mendata 43 daerah di Jawa Bali yang terlihat mengalami peningkatan kasus. Dia mengatakan akan melakukan intervensi ke seluruh daerah tersebut sehingga kasus kematian bisa menurun.
“Kami akan segera kumpulkan 43 kabupaten/kota daerah Jawa-Bali tersebut untuk melakukan intervensi demi kebaikan ini,” kata dia.
Di sisi lain, Luhut mengklaim secara umum tingkat kematian menurun sehingga jumlah pemakaman kembali normal seperti saat sebelum pandemi Covid-19.
“Saya dapat laporan epidemiolog bahwa tingkat kematian sangat turun sehingga jumlah pemakaman sama dengan sebelum pandemi. Jadi sebenarnya kalau kita lihat dari semua sisi, RS dan tempat pemakaman menunjukkan angka yang baik,” ujar dia.
Data Kemenkes per Minggu 7 November 2021 mencatat total sebanyak 143.545 kasus kematian. Penambahan kasus kematian hari itu hanya 11 kasus. Sementara penambahan kasus positif sebanyak 444, total kasus konfirmasi menjadi 4.248.165. (mad)
Comment