by

Masya Allah, yang Positif Covid-19 di DKI Capai 47.796 Orang

Covid-19

Depokrayanews.com- Jumlah pasien positif terjangkit Covid-19 di Jakarta terus bertambah. Hingga Senin 7 September 2020, hampir ribuan orang dinyatakan positif.

Dalam waktu 24 jam, 1.105 orang kembali dilaporkan positif terjangkit virus corona. Dalam berapa waktu belakangan, angka tertinggi pasien corona selalu berada di kisaran 800-1000. Total akumulasi seluruh pasien positif berjumlah 47.796 orang yang tersebar dari seluruh wilayah ibu kota.

Data ini diketahui dari situs penyedia informasi seputar corona di DKI, corona.jakarta.go.id. Laman ini menginformasikan soal kasus corona di Jakarta mulai dari jumlah positif, menunggu hasil, hingga Kelurahan tempat pasien tinggal.

Berdasarkan laman tersebut, 35.431 orang dinyatakan sudah sembuh. Jumlahnya bertambah 693 orang sejak Minggu 6 September 2020.

Sementara, 1.318 orang lainnya dinyatakan meninggal dunia, bertambah 29 orang dibanding sehari sebelumnya.

Kepala Bidang Pencegahan dan Pengendalian Penyakit, Dinas Kesehatan Provinsi DKI Jakarta, Dwi Oktavia, mengatakan berdasarkan data terkini Dinas Kesehatan Pemerintah Provinsi DKI Jakarta, dilakukan tes PCR sebanyak 6.014 spesimen.

Dari jumlah tes tersebut, sebanyak 4.871 orang dites PCR untuk mendiagnosis kasus baru dengan hasil 703 positif dan 4.168 negatif.

“Namun, penambahan kasus hari ini totalnya 1.105, karena 402 kasus adalah akumulasi data dari tanggal 4 dan 5 September 2020 yang baru dilaporkan,” kata Dwi dalam keterangan tertulis, Senin 7 September 2020. (mad)

Comment

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *