Depokrayanews.com- Handicraft banyak sekali jenisnya. Bahan dasar yang digunakan juga macam-macam. Meski menggunakan bahan dasar yang sama, hasil olahannya kadang berbeda, tergantung inovasi dan kreatifitas yang dimiliki pengerajinya.
Handicraft dalam bentuk tas misalnya, sudah banyak sekali yang memproduksi di kalangan pengusaha mikro. Tapi masing-masingnya punya kelebihan dan kekurangan, termasuk fungsinya. Disain tas seperti tidak ada matinya, selalu berkembang mengikuti perkembangan selera masyarakat.
Fatma Riyami, satu dari sekian banyak pengusaha mikro yang menggeluti usaha kerajinan tas ini sejak tahun 2017. Fatma yakin, bisnis tas jauh lebih menjanjikan dari bisnis yang digeluti sebelumnya. ”Karena tas banyak peminatnya, dari pada usaha saya sebelumnya yaitu kerajinan flanel,” kata Fatma Riyami kepada depokrayanews.com.
Kerajinan tas dengan merek UC Craft yang dikembangkan Fatma Riyami menggunakan bahan-bahan yang berkualitas, sehingga lebih awet dan tidak cepat rusak. Sebelum pandemi Covid-19, Fatma menjual tasnya di beberapa mal di Depok dan Jakarta. Ketika itu omset Fatma sangat besar, tapi kini terpaksa tutup karena pengunjung mal makin sepi. Penjualan pun akhirnya anjlok.
Kini selain di gerai Dekranasda Balaikota Depok dan bazzar di beberapa lokasi, Fatma menggenjot penjualan secara online.
Tas yang diproduksi Fatma sangat beragam, antara lain tas tenteng kecil dan tas selempang yang bisa jadi souvenir pernikahan. Ada juga tas laptop, tote bag dengan warna-warna yang menarik. ”Kami juga produksi pouch untuk make up, tempat pensil, charge hp dan pernak-pernik kecil,” kata dia. Tetap semangat Ibu Fatma.
INFO PRODUK:
Nama produk: UC craft
Jenis produk: Handicraft
Nama pemilik: Fatma Riyami.
Untuk pemesanan: 087887396629
Alamat: Pondok Sukatani Permai Jalan Sawo 2, Kecamatan Tapos, Kota Depok
Rubrik UMKM ini merupakan kerjasama Umkm Bagus dengan depokrayanews.com
Comment