by

Parade Jersey Warnai Peresmian Liga 1 2020

Parade Jersey menandai dimulainya Liga 1 2020.

DepoRayanews.com- Liga 1 2020 akhirnya resmi digulirkan dalam sebuah acara di di Hotel Fairmont, Senayan, Jakarta, Senin 24 Februari 2020. Perusahaan e-commerce, Shopee masih menjadi sponsor utama turnamen tersebut.

Acara yang berlangsung meriah itu diramaikan dengan parade jersey 18 tim yang berlaga di Liga 1 2020. Namun, belum semua jersey baru ditampilkan di acara tersebut. Persita Tangerang misalnya, masih menggunakan jersey musim lalu, karena mereka baru akan memperkenalan skuat, jersey Liga 1 2020 serta sponsor pada Selasa 25 Februari 2020.

Parade jersey itu sendiri diperagakan oleh para pemain dari masing-masing klub, yang didampingi model-model cantik dan juga anak-anak.

Tampak hadir Ketua Umum PSSI Mochamad Iriawan, Direktur Utama PT Liga Indonesia Baru Cucu Somantri, Menteri Pemuda dan Olahraga Zainudin Amali, serta perwakilan sponsor pendukung gelaran Liga 1 2020.

Menpora Zainudin Amali mengatakan mendukung penuh gelaran Liga 1 2020. Ia juga mengapresiasi PT Liga Indonesia Baru selaku operator yang bisa menggelar kompetisi tepat waktu, yaitu 29 Februari mendatang.

“Saya datang ke sini untuk memberikan dukungan kepada PT Liga Indonesia Baru, PSSI, dan sponsor. Saya menyambut dengan positif kick off Liga 1 di Surabaya bisa tepat waktu,” kata Amali dalam kata sambutannya.

Laga pembuka Liga 1 2020 akan mempertemukan Persebaya Surabaya vs Persik Kediri. Laga tersebut akan berlangsung di Stadion Gelora Bung Tomo, pada 29 Februari mendatang.

“Kami sudah maksimal dan bersiap untuk launching. Kami akan mengelola Liga 1 2020 dengan lebih profesional dan berkualitas,” kata Cucu Soemantri. (mad)

Comment

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *