by

Pilkada Depok, Petugas KPPS akan Datangi Tempat Isolasi Pasien Covid-19

Depokrayanews.com- KPU Kota Depok akan memberikan pelayanan pengunaan hak pilih kepada pasien Covid-19 yang tengah menjalani isolasi mandiri maupun yang tengah durawat di rumah sakit pada Pilkada Rabu 9 Desember 2020 besok.

Pihak Kelompok Penyelenggara Pemungutan Suara (KPPS) akan berkoordinasi dengan pihak rumah sakit dan gugus tugas covid-19 untuk bisa memberikan pelayanan pengunaan hak suara.

“KPPS akan mendatangi pemilih dengan menggunakan baju Hazmat Covid-19,” kata Ketua KPU Kota Depok, Nana Shobarna kepada wartawan di Depok, Selasa 8 Desember 2020.

Pelayanan yang akan dilakukan KPPS itu tentu atas persetujuan saksi dan panwaslu, kelurahan, atau pengawas TPS.

Hanya saja belum diketahui data pasti berapa pemilih yang tengah menjalani isolasi mandiri ataupun yang tengah dirawat di rumah sakit. Selain RSUD, rumah sakit covid-19 di Depok adalah RSUI dan RS Brimob Kelapa Dua.

Terpisah Manager On Duty (MOD) RSUD Kota Depok, Setya Hadi mengatakan hingga saat ini, jumlah pasien Covid-19 yang tengah dirawat di RSUD sebanyak 75 orang. (ril)

Comment

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *