by

Salat Subuh Berjemaah 1212 Dapat Respon Luar Biasa di Depok

Mohammad Idris, Walikota Depok
Mohammad Idris, Walikota Depok

Depokrayanews.com- Gerakan subuh berjamaah 1212 yang digelar di masjid Balaikota Depok dipadati hingga lebih dari dua ribu jamaah, bahkan sampai ke halaman masjid.

Gerakan subuh berjamaah ini merupakan bagian dari gerakan spirit 212 yang digagas oleh GNPF MUI. Dalam salat subuh berjamaah ini, banyak di antara jamaah yang datang dengan membawa anaknya.

Zainal, salah satu warga asal Ratu Jaya, datang dengan membawa salah satu putranya.“Saya datang untuk mengikuti ajakan gerakan spirit 212,” kata dia.

Dalam shalat berjamaah ini hadir juga Walikota Depok, Mohammad Idris, Ketua MUI Depok serta sejumlah tokoh agama dari Depok.

Walikota Depok Mohammad Idris menyebut gerakan nasional subuh berjamaah ini sebagai awal dari kebangkitan umat Islam di Indonesia. Ia juga meminta kepada jamaah gerakan 1212 ini mampu memberikan kebaikan buat negeri.

“Ini bukti kepada Allah untuk jadikan salat subuh berjamaah 12 Desember 2016 menjadi sebuah starting point, titik awal kebangkitan Islam di negeri ini, khususnya di wilayah kota Depok,” kata Idris dalam sambutannya selepas salat subuh.

Idris mengaku tidak menyangka gerakan salat berjamaah di Depok mampu mencapai dua ribu jamaah. Ia menilai momentum ini sangat baik untuk membuat gerakan subuh berjamaah ini bisa terus meningkat. (rol)

Comment

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *