by

Sandiaga Uno Tidak Hadir Saat Prabowo Sampaikan Pesan kepada Pendukungnya

Prabowo menyampaikan pesan kepada pendukungnya. melalui vidio.

DepokRayanews.com- Menjelang KPU mengumumkan hasil Pemilu 2019, Calon Presiden Prabowo Sibianto menyampaikan beberapa pesan kepada para pendukungnya. Pesan itu disampaikan melalui rekaman vidio yang kemudian beredar luas melalui media sosial, Senin (20/5/2019) malam.

Saat menyampaikan pesan dalam vidio berdurasi 7 menit itu, Prabowo didampingi sejumlah pendukungnya termasuk Neno Warisman. Namun, calon Wakil Presiden Sandiaga Salahuddin Uno tidak terlihat mendampingi Prabowo.

Dalam sambutannya, Prabowo mengatakan bahwa hak rakyat tengah dirampas dan diperkosa engan adanya sejumlah tudingan dugaan kecurangan yang dipertontonkan dalam Pemilu 2019.

Prabowo mengatakan, saat ini rakyat Indonesia khususnya pendukungnya tengah risau dengan hasil penghitungan suara yang dilakukan Komisi Pemilihan Umum (KPU) yang dinilai buah dari proses kecurangan.

“Kita memahami bersama bahwa rakyat kita sedang risau. Kalau kita prihatin dengan kecurangan-kecurangan yang begitu besar dilaksanakan dalam pemilihan umum yang baru kita laksanakan,” kata Prabowo.

Mantan Danjen Kopassus ini mengatakan bukan mengenai menang atau kalah. Lebih tepat terkait hak rakyat yang telah dirampas.

“Kedaulatan rakyat, hak rakyat yang benar-benar dirasakan sedang dirampas, hak rakyat yang sedang diperkosa,” kata dia.

Untuk itu, Prabowo menyebut wajar jika rakyat berbondong-bondong unjuk rasa di depan KPU RI karena penyampaian pendapat jyga telah dijamin oleh Undang-undang. Namun, tetap dalam koridor hukum.

“Karena itu saudara sekalian, sahabat-sahabat ku, apapun tindakan dan aksi dan kegaitan yang saudara-saudara ingin lakukan besok kalau saudara-saudara sungguh-sungguh mau mendengarkan saya, saya terus imbau agar semua aksi semua kegiatan berjalan dengan semangat perdamaian,” tegas Prabowo.

“Langkah kita adalah langkah konstitusional. Langkah demokratis, tetapi damai tanpa kekerasan apapun,” imbuhnya.

Dalam video yang berdurasi 7 menit 18 detik tersebut, Prabowo nampak didampingi sejumlah pendukungnya termasuk Neno Warisman. Namun, calon Wakil Presiden Sandiaga Salahuddin Uno nampak tidak terlihat mendampingi Prabowo. (mad/pkn)

Comment

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *