by

Waketum PKB Sebut Faisol Reza Tidak Punya Kewenangan Menentukan Capres

DEPOKRAYANEWS.COM- Kabar bahwa PKB resmi mengusung Prabowo Subianto sebagai Calon Presiden pada Pilpres 2024 mendatang dibantah oleh petiggi PKB sendiri. Ada apa dengan PKB ?

Pada Rabu 10 Mei 2023 kemarin, Ketua DPP PKB Faisol Reza secara tegas menyatakan bahwa PKB resmi mengusung Prabowo Subianto sebagai capres.

Tapi kini keterangan Faisol Reza yang disampaikan secara terbuka kepada wartawan dibantah oleh Wakil Ketua Umum PKB Jazilul Fawaid. Secara tegas Jazilul menyebut tim teknis sekaligus Ketua DPP PKB Faisol Reza telah menyatakan sesuatu yang bukan kewenangannya dengan menyatakan partainya mendukung Prabowo Subianto sebagai bakal capres di Pilpres 2024.

“Itu tim teknis kok nyatakan sesuatu yang bukan kewenangannya,” kata Jazilul kepada wartawan di kompleks parlemen, Kamis 11 Mei 2023.

Soal capres PKB nanti akan diumumkan secara langsung oleh Ketua Umum PKB Muhaimin Iskandar. “Ya nanti diumumkan sama Pak Muhaimin, yang jelas PKB resmi mencalonkan Pak Muhaimin menjadi calon presiden sampai detik ini,” ujar dia.

Namun demikian, Jazilul tidak menolak jika akhirnya PKB mendukung Prabowo sebagai capres, namun menurutnya Faisol tak berwenang mengumumkan soal itu.

Jazilul juga menerangkan soal capres-cawapres yang akan diusung oleh Koalisi Kebangkitan Indonesia Raya (KKIR) itu merupakan kewenangan dari Prabowo dan Cak Imin.

“Koalisi ini bacapres dan bacawapres dimandatkan kepada Pak Prabowo dan Gus Muhaimin. Tidak ada nama lain, nama pak Faisol Reza, Pak Nusron enggak ada itu di situ,” kata dia. (mad)

1

Comment

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *